Kawan-kawan.... Sepeda motor adalah kendaraan yang tidak dapat melindungi pengendara dari efek yang terjadi dengan lingkungan sekitar, seperti hujan, panas maupun benturan apabila terjadi kecelakaan. Karena itu dalam menggunakan sepeda motor kita diwajibkan untuk menggunakan peralatan berkendara untuk meminimalisir efek yang terjadi dari lingkungan sekitar mulai dari ujung kepala sampai ujung kaki.
Pada setiap kumpul sesama biker (kopdar) kadang selalu saja ada obrolan yang bermanfaat yang berguna dan inilah yang membedakan antara klub/komunitas sepeda motor dengan geng motor, selalu saja ada obrolan yang sangat bermanfaat yang berhubungan dengan sepeda motor.
Dalam setiap kopdar setiap anggota yang kumpul wajib mematuhi tata tertib saat kopdar. Salah satu tata tertib yang diberlakukan adalah dilarang menggunakan sandal sebagai alas kaki saat kopdar, setiap peserta harus menggunakan sepatu sebagai alas kakinya. Seberapa pentingkah alas kaki ini?Pak Asep Wawan (Pak AW) salah satu instruktur Safety Riding PT. Daya Adira Mustika menjelaskan tentang seperti apa alas kaki yang cocok untuk sepeda motor. Berikut penjelasannya: