NEWS
DETAILS
Minggu, 03 Oct 2021 17:28 - Ikatan Motor Honda Jawa Barat

Kawan-kawan.... Musyawarah Besar tidak hanya memilih dan menetapkan Ketua Umum baru saja tetapi berbagai hal termasuk di dalamnya yang berkaitan dengan organisasi baik itu untuk jangka pendek maupun jangka panjang turut dibahas untuk tetap menjaga agar sebuah organisasi bisa tetap berjalan di masa yang akan datang.

Ikatan Motor Honda Jawa Barat pada hari ini Minggu, 3 Oktober 2021 menggelar Musyawarah Besar yang salah satu dari hasil musyawarah ini adalah perubahan logo IMHJB.

Perubahan Logo yang disepakati oleh semua perwakilan Klub dan Komunitas yang berada di bawah naungan Ikatan Motor Honda Jawa Barat ini bukan merupakan perubahan total dengan menggantinya dengan logo yang baru, namun perubahan yang berdasarkan pada semangat untuk lebih baik di masa yang akan datang.

Dibandingkan dengan logo sebelumnya, perubahan yang paling jelas terlihat adalah dengan penambahan logo bintang di bagian atas logo serta perubahan warna beberapa bagian pada logo IMHJB terdahulu.

Untuk lebih jelasnya mengenai arti Logo IMHJB yang baru bisa kawan-kawan lihat di bawah ini.

  • Bintang : Ketuhanan Yang Maha Esa
  • Sayap : Terbang Setinggi Mungkin untuk Menggapai Harapan/Tujuan
  • Tangan : Persaudaraan Yang Erat
  • Api : Pembakar Semangat
  • Kujang : Identitas Organisasi dari Jawa Barat 
  • Warna Biru : Warna Jawa Barat
  • Tagline : Jawa Barat Tetap Bersatu 
RELATED
NEWS
TOP 5 NEWS
TWITTER
FACEBOOK