NEWS
DETAILS
Senin, 19 Sep 2022 13:42 - Ikatan Motor Honda Jawa Barat

Kawan-kawan..... Setelah terpilih 16 pebalap muda potensial untuk mengikuti program Astra Honda Racing School (AHRS) pada bulan Juni yang lalu. Kali ini program pembinaan pebalap muda Tanah Air ini memasuki pembinaan awal yang berlangsung di Sirkuit Bukit Peusar, Tasikmalaya, Jawa Barat pada 13-15 September 2022.Seluruh siswa AHRS yang masih belia dengan rentang usia 10-15 tahun ini mendapatkan pelatihan dasar komunikasi di arena balap serta beradaptasi dengan Honda NSF100.

Pelatihan komunikasi yang menjadi salah satu materi wajib pada tahap awal, terbagi menjadi dua materi, yaitu komunikasi internal dan eksternal. Untuk komunikasi internal, siswa yang datang dari berbagai daerah ini, diajarkan mengenai komunikasi efektif antara pebalap, mekanik dan kru, terutama dalam aspek teknis. Pemahaman hal teknis penting dilakukan saat melakukan settingmotor, selain itu komunikasi dengan kru juga menjadi perhatian tersendiri melalui lapboard yang berperan penting dalam managemen balapan. Sementara untuk komunikasi eksternal, siswa hasil seleksi AHRS 2022 tersebut dibekali dengan pengetahuan mengenai public speakingagar para pebalap memiliki attitudekomunikasi yang baik di lingkungan paddock maupun saat berhadapan dengan media atau penggemar.

Selain pengetahuan dasar komunikasi, dalam program yang dijalankan selama 3 hari ini, siswa tetap mendapatkan menu dasar lainnya yang bersifat teknis. Adaptasi menggunakan Honda NSF100 dan persiapan fisik juga menjadi menu teknis dalam tahap awal pembinaan AHRS. Selanjutnya setiap pebalap akan melakukan praktek di lintasan yang diarahkan langsung oleh pebalap nasional dan internasional yaitu Gerry Salim, Sudarmono, dan Wawan Hermawan yang ditunjuk sebagai mentor. Perkembangan kemampuan balap mereka pun diukur melalui pengujian time attackdan juga mini race.

GM Marketing, Planning, and Analysis AHM Andy Wijaya mengatakan AHRS merupakan pondasi pembinaan berjenjang yang diberikan PT Astra Honda Motor (AHM) untuk pebalap-pebalap muda potensial Tanah Air. Pengetahuan-pengetahuan mendasar di arena balap, baik dari sisi komunikasi dan koordinasi juga diberikan, sebabbalap bukan hanya soal kecepatan namun juga kerjasama tim.

“Kami awali pembinaan balap AHRS dengan pengenalan pengetahuan mendasar di arena balap. Keterampilan balap serta kemampuan beradaptasi dengan lintasan sirkuit tentu menjadi hal yang sering kita lihat saat balapan. Namun dibalik itu semua kami merasa kemampuan bekerjasama dengan tim juga menjadi kunci sukses dari seorang pebalap. Pembinaan ini tidak hanya sekedar melahirkan pebalap yang berprestasi. Namun juga memiliki attitude yang cakap,” ujar Andy

Dimulai sejak tahun 2010 dan telah meluluskan 150 pebalap hingga saat ini, AHRS menjadi ajangpencarian bibit balap Tanah Air yang konsisten dalam menghadirkan pebalap-pebalap berprestasi yang bersaing di ajang balap Asia dan dunia. Mario Suryo Aji yangsaat ini bersaing di kelas Moto3 World GP, merupakan lulusan AHRS tahun 2016. Sementara itu, Fadillah Arbi Aditama yang saat ini bersaing di Eropa pada ajang FIM JuniorGP merupakan lulusan AHRS tahun 2019. Sebelumnya, Andi Farid Izdihar dan Gerry salim merupakan lulusan AHRS tahun 2010.

RELATED
NEWS
TOP 5 NEWS
TWITTER
FACEBOOK