NEWS
DETAILS
Minggu, 09 Jan 2022 10:09 - Ikatan Motor Honda Jawa Barat

Kawan-kawan.... Mengendarai motor trail saat melakukan aktivitas off-road memiliki tantangan sendiri. Adrenalin terpacu karena Anda akan menghadapi medan yang berat, terjal, dan tak jarang curam.

Karena termasuk dalam olahraga yang ekstrem, diperlukan teknik khusus agar Anda mampu keluar dari arena tersebut dengan lancar, dan terbebas dari jebakan yang bisa Anda ditemui di sepanjang perjalanan off-road.

Berikut ini beberapa hal yang perlu kawan-kawan perhatikan ketika akan melakukan aktifitas offroad

  • Sesuaikan tuas kopling
    Anda harus mampu mengontrol gas dan melakukan transmisi tuas kopling dengan posisi berdiri dengan hanya menggunakan jari tengah dan jari telunjuk Anda. Hal ini akan membuat respon Anda lebih cepat dan lancar. Hal ini sangat berguna saat Anda sedang berada di kecepatan rendah dengan rintangan yang cukup menantang.
  • Atur posisi badan
    Penting untuk membawa beban badan ke belakang saat Anda untuk menambah kekuatan pada roda belakang, dan membawa beban badan ke depan saat mulai menghadapi banyak rintangan dengan rute berkelok.
  • Dorong motor trail
    Untuk urusan off-road, posisi menyandar adalah posisi yang paling aman dan sering digunakan. Dengan melakukan gerakan mendorong motor Anda ke bawah dengan mempertahankan posisi tubuh yang tegak, Anda mampu untuk mengendalikan medan dengan lebih baik.
  • Hindari penggunaan rem depan
    Menggunakan rem depan pada motor trail hanya akan mempersulit Anda untuk bergerak selanjutnya. Cukup gunakan rem depan di arena yang lurus, berjalan pelan sebelum belokan tajam.
  • Berdiri
    Dengan berdiri, pusat gravitasi akan bersumbu pada pijakan Anda. Anda juga jadi lebih leluasa melihat medan yang siap Anda terima di depan. Pastikan posisi kaki Anda setengah menekuk jika ingin menggunakan posisi ini saat off-road.
  • Duduk menjauhi kursi
    Untuk situasi tikungan, duduklah mundur menjauhi stang, atau sejauh mungkin dari posisi duduk normal. Memindahkan berat tubuh Anda dari belakang juga memudahkan kesiapan saat menghadapi kelokan berikutnya.
  • Bawa barang yang Anda perlukan
    Medan terjal yang Anda akan temui berisiko merusak motor trail yang Anda temui, Bawa peralatan yang setidaknya mampu untuk membetulkan kerusakan yang bisa Anda temui saat off-road. Pengetahuan dasar seperti memperbaiki ban yang bocor misalnya, harus Anda kuasai.
RELATED
NEWS
TOP 5 NEWS
TWITTER
FACEBOOK