NEWS
DETAILS
Rabu, 28 Feb 2024 14:01 - Ikatan Motor Honda Jawa Barat

Kawan-kawan.... Sekring adalah salah satu komponen yang penting untuk menjaga kelistrikan sepeda motor dari terjadinya konsleting yang dikhawatirkan bisa menyebabkan kebakaran. Namun sekring memiliki usia pakai juga dimana ada masanya dia akan putus.

Motor itu punya beberapa sekring, termasuk sekring utama, sekring lampu, sekring pengapian, dan sekring kipas tambahan. Nah, ini dia sederet tanda sekring motor putus, yang jangan kita biarkan.

Lampu mati

Apabila sekring kelistrikan atau sekring lampu yang putus, maka tentu saja lampu motor jadi tidak bisa nyala walau mesin bisa hidup dan motor tetap dapat dikendarai. Dengan begitu, kalau kamu mendapati lampu motor menolak menyala meski kondisinya baru, ini tandanya untuk memeriksa sekring.

Klakson mati

Seperti halnya sekring kelistrikan atau sekring lampu, sekring pada komponen klakson yang mati, membuat fungsi ini pun tidak berjalan dengan semestinya. Lagi-lagi dalam kondisi ini, motor sebenarnya bisa saja digunakan. Namun tentu akan membahayakan keselamatan, jika berkendara tanpa klakson.

Mesin mati

Mesin motor bisa mati kalau sekring utama dan sekring pengapian putus. Jadi, apabila mesin motor kita tiba-tiba mati, periksalah kedua sekring tersebut. 

RELATED
NEWS
TOP 5 NEWS
TWITTER
FACEBOOK