Paguyuban Vario Jawa Barat (PVJB) yang merupakan wadah untuk mempersatukan seluruh club dan komunitas Honda Vario di Jawa Barat menggelar kegiatan Musyawarah daerah (Musda) PVJB yang ke-7. Acara ini berlangsung pada hari Sabtu, 25 Januari 2025 di Gedung Cianjur Creative Center di Jl. Mangunsarkoro No. 165 Pamoyanan, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat.
Tak hanya sebagai ajang kumpul dan silaturahmi antar komunitas pecinta sepeda motor, kegiatan yang mengusung tema " Jabar Ngahiji Jadi Hiji" ini memiliki makna dan tujuan untuk menyatukan aspirasi bersama guna membangun PVJB yang lebih baik.
Diikuti sebanyak kurang lebih 100 bikers, Peserta Musda ke-7 PVJB ini merupakan perwakilan dari setiap club dan komunitas Honda Vario yang berada di wilayah Jawa Barat.
Acara ini diisi dengan beragam kegiatan, dimulai dengan acara bakti sosial berupa santunan kepada sejumlah anak yatim di sekitar lokasi dan dilanjutkan pada kegiatan pemilihan ketua umum baru PVJB yang dilakukan secara demokratis.
Pada kegiatan tersebut, Bro Hamdan yang merupakan anggota dari komunitas Vario Independent Puncak (VIP) terpilih sebagai ketua umum PVJB yang baru untuk periode jabatan 2025-2028.
"Terimakasih atas kepercayaannya sehingga saya bisa ditunjuk sebagai ketua umum PVJB yang baru. Semoga saya bisa mengemban amanah ini dan juga bisa membawa PVJB kearah yang lebih baik, PVJB SADOELEOR, SADOELEOR PVJB!" ungkap Hamdan yang akrab disapa Bondan saat memberikan sambutan.
Dalam kesempatan tersebut, Dewan penasehat PVJB kang Haji Omet juga ikut memberikan tanggapan, "Terima kasih untuk teman teman yg sudah dateng demi mensukseskan kegiatan ini, terima kasih untuk seluruh sponsor terutama kepada PT. Astra Honda Motor (AHM) dan PT. Daya Adicipta Motora(DAM) yang selalu support setiap kegiatan PVJB. Dan selamat kepada ketua terpilih, fokus untuk program kerja." kata kang Haji Omet.
Dibawah kepemimpinan yang baru, Paguyuban Vario Jawa Barat (PVJB) memiliki kurang lebih 500 member aktif dan menaungi sebanyak 24 club/komunitas yang terbagi dalam 5 wilayah regional Priangan. Bersama Ikatan Motor Honda Jawa Barat, PVJB juga turut berkomitmen untuk selalu mendukung keselamatan berkendara dengan selalu menggunakan safety gear lengkap saat berkendara dan menaati peraturan lalu-lintas untuk setiap anggotanya.