Kawan-kawan... Jika di tulisan sebelumnya kita membahas tentang Rem secara Umum, kali ini kita akan bahas mengenai salah satu jenis Rem yang banyak digunakan yaitu Rem type drum.
Rem drum (juga disebut rem tromol) adalah rem yang bekerja atas dasar gesekan antara sepatu rem dengan drum yang ikut berputar dengan putaran roda kendaraan. Agar gesekan dapat memperlambat kendaraan dengan baik, sepatu rem dibuat dari bahan yang mempunyai koefisien gesek yang tinggi.
Kelebihan
Rem drum dapat digunakan pada kendaraan yang membutuhkan kerja ekstra dalam pengereman.
Rem drum tidak mudah kemasukan debu dan kotoran karena lebih tertutup daripada rem cakram.
Kinerja pengereman lebih lembut dan penampang pengereman dapat dibuat lebih lebar untuk memaksimalkan pengereman.
Tidak seluruh kampas rem menempel ke roda mengakibatkan daya pengereman hanya 70 persen saja.
Rem lebih cepat panas karena sistem rem yang tertutup
Jika terkena air rem menjadi berkurang daya cengkramnya
Jika debu akibat gesekan sudah banyak kemudian terkena air maka rem biasanya menjadi berisik